Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) FT Unsulbar Raih Runner-Up di National Tender Competition CIVENT 2025

Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) FT Unsulbar Raih Runner-Up di National Tender Competition CIVENT 2025

Humas Universitas Sulawesi Barat- Majene, Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) Fakultas Teknik (FT) Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Tim perwakilan HMS FT Unsulbar berhasil meraih posisi Juara Runner-Up dalam ajang bergengsi National Tender Competition CIVENT 2025.

Kompetisi ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan akbar Temu Wicara Regional Forum Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (FKMTSI) ke-XXXV, yang diselenggarakan Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda. Sementara itu, pelaksanaan lomba teknis kompetisi berlangsung di Politeknik Negeri Samarinda.

Ketua tim Muhammad Nisar Abdawi mahasiswa Teknik sipil 2023 terangkan proses yang dilalui mulai pengiriman proposal tender hingga lolos presentasi

” Proses lombanya setiap peserta mengirim proposal tender, kemudian di seleksi oleh juri, dan kemudian terpilih 5 kampus yang masuk dalam tahap final, dan di final ini setiap kampus melakukan presentasi terkait proposal RAB yang sudah di susun” jelas nisar

Dari 5 yang mengikuti, 3 diantaranya yang melakukan presentasi diketuai Muhammad Nisar Abdawi bersama Wulan pertama sari, Nur Annisa Siading, Muh. Taufik Ardiansyah dan Muhammad Fahri yang keduanya merupakan angkatan 2024