
Fekon Unsulbar Mencari Dekan Baru, Simak Rangkaian Seleksinya
Universitas Sulawesi Barat- Majene, Fakultas Ekonomi (Fekon) Unsulbar saat ini membuka seleksi Calon Dekan periode 2025-2029. Sosialisasi Pendaftaran dimulai pada 8-15 September, dan Pendaftaran Bakal Calon pada 17–23 September 2023
Pemilihan Dekan Fakultas ini diadakan selaras berakhirnya masa jabatan Dekan sebelumnya pada Desember mendatang
Tahapan Seleksi dibagi dalam beberapa kegiatan yaitu (1) Sosialisasi (2) Pendaftaran Bakal Calon (3) Seleksi dan Penetapan Calon (4) Penyampaian Visi Misi (5) Pemungutan Suara (6) Penetapan dan Pelaporan
Konfirmasi Panitia Seleksi Calon Dekan Erwin, S.E.,M.M terangkan salah satu syarat calon Dekan berasal dari Perguruan tinggi negeri
” Dibuka umum, untuk Universitas Negeri.” terangnya
Saat ditanyai mengenai batasan jumlah pendaftar Erwin katakan tidak terbatas
” Tidak ada, hanya saja proses bisa lanjut ketika terdapat minimal 3 pendaftar” ungkap dosen Fekon tersebut
Bagi para bakal calon Dekan dihimbau untuk memperhatikan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan dan bisa di lihat pada laman
Link Dokumen: https://drive.google.com/file/d/1N9CpTo_tlxHU4S9RQ_VNP_chaugTxelH/view?usp=drivesdk
